Partai Sabtu WIB: Walsh vs Ocampo dan Era Baru Zuffa Boxing

Walsh VS Ocampo
Southpaw berbahaya Callum Walsh dari Irlandia, Tom Loeffler [tengah], dan orang pengalaman Carlos Ocampo dari Meksiko. [Tangkapan layar YouTube/Fightnews]

Rondeaktual.com – Callum Walsh siap mempertahankan rekor tidak terkalahkan saat ia menghadapi Carlos Ocampo. Ini menjadi main event era baru Zuffa Boxing. Kelas menengah 10 ronde x 3 menit. Keduanya ditimbang dengan berat sama; 159.5 pon. Kelas menengah tidak boleh lebih dari 160 pon.
Venue: Meta Apex, Las Vegas, Nevada, Amerika Serikat.
Waktu: Jumat malam, 23 Januari 2026, atau Sabtu pagi WIB.
Pengawas: Nevada Athletic Commission.
Promotor: Dana White bersama Zuffa, LLC.
Matchmaker: Charles Bosecker
Siaran: Paramount+

Partai utama

  • Kelas menengah 10 ronde: Callum Walsh melawan Carlos Ocampo.
    Walsh dari Irlandia, seorang kidal berbahaya dengan rekor 15-0 [11 KO]. Dia menetap di California Selatan.
    Ocampo dari Meksiko, adalah orang sangat pengalaman 38-3 [26 KO]. Ocampo pernah bertanding melawan Tim Tszyu dan menderita KO.
  • Kelas menengah 10 ronde: Misael Rodriguez [15-0, 7 KO] melawan Austin Deanda [17-0, 11 KO].
  • Kelas welter 10 ronde: Cain Sandoval [17-0, 15 KO] melawan Julian Rodriguez 24-1, 15 KO].

    Partai pembukaan
  • Kelas bulu 10 ronde: Omar Cande Trinidad melawan Max Ornelas.
  • Kelas bantam 8 ronde: Floyd Diaz melawan Guillermo Gutierrez.
  • Kelas bantam 6 ronde: Emiliano Cardenas melawan Marcus Cortez Harris.

    Era Baru Juffa Boxing

    Pertandingan Sabtu WIB, merupakan bagian dari kesepakatan jangka panjang antara platform streaming Zuffa Boxing yang akan memulai kontrak tujuh tahun bersama Paramount+.

    Kehadiran Zuffa Boxing menjadi tantangan besar bagi WBA, WBC, IBF, WBO. Zuffa Boxing ingin membuat tinju hanya satu juara di setiap kelas. Zuffa Boxing juga ingin menghapus kelas yunior dan kelas super, yang sangat membingungkan.

    Kelas lama dalam tinju
    1.  Kelas berat.
    2.  Kelas berat ringan.
    3.  Kelas menengah.
    4.  Kelas welter.
    5.  Kelas ringan.
    6.  Kelas bulu.
    7.  Kelas bantam.
    8.  Kelas terbang. *