Osley Iglesias Membutuhkan 4 Menit Menghabisi Sena Agbeko

IGLESIAS ©Olaf Elter
Kelas menenah super Kuba yang hebat Osley Iglesias. (Foto: ©Olaf Elter)

Rondeaktual.com

Raja KO yang sangat berbahaya dan pemegang sabuk juara IBO super middleweight asal Kuba, Osley “El Tornado” Iglesias (12-0, 11 KO) secara mengesankan mengalahkan petinju Ghana, Sena “The African Assassin” Agbeko (28-4, 22 KO). Itu terjadi dalam pertarungan non-gelar partai tambahan Christian Mbilli-Sergiy Derevyanchenko di Videotron Centre, Quebec City, Kanada, Sabtu malam, 17 Agustus 2024, atau Minggu WIB.

Iglesias yang menjadi ancaman besar bagi Saul “Canelo” Alvarez, menjatuhkan Agbeko menjelang akhir ronde pertama. Pertarungan dihentikan pada ronde kedua yang sudah berjalan 1 menit dan 16 detik,

ABDULLAH MASON

Dikuti Fightnews.com, promotor Top Rank bersama EOTTM dan ESPN, menampilkan calon bintang kelas ringan yang tak terkalahkan, berwajah manis Abdullah Mason. Tampil memuaskan penonton, Mason (15-0, 13 KO) menghancurkan Mike Ohan Jr. (19-2, 9 KO) di ronde kedua yang baru berjalan 40 detik. Mason menjatuhkan Chan di ronde pertama, lalu di ronde kedua, membuat sekondan Ohan memilih untuk menyerah, setelah Mason mencetak knockdown kedua.

Kelas menengah Jahi Tucker (12-1-1, 5 KO) menang dalam delapan ronde satu sisi melawan Santiago Fernandez (8-2-1, 4 KO). Skornya 80-72 3x.

Kelas berat ringan tak terkalahkan Wilkens Mathieu (10-0, 6 KO) menghukum Facundo Galovar (15-12-2, 9 KO) dalam enam ronde. Skornya 60-54 3x.

TINJUWANITA

Kelas bulu super tinjuwanita, Leila Beaudoin (12-1, 1 KO) mengalahkan penantang gelar dunia dua kali Lizbeth Crespo (15-8, 4 KO) untuk merebut sabuk WBO Internasional. Skornya 100-90, 99-91, 98-92.

Masih ada dua main event yang belum berlangsung antara kelas menengah super Christian Mbilli melawan Sergiy Derevyanchenko dan kelas berat Arslanbek Makhmudov melawan Guido Vianello. Ikuti terus sampai tuntas. (Rondeaktual.com)