Rondeaktual.com
Juara dunia WBO dan WBC kelas menengah super Franchon Crews-Dezurn (Amerika Serikat) memerlukan pertarungan 10 ronde yang sangat ketat untuk mengalahkan juara dunia WBA dan IBF kelas menengah super asal Swedia, Elin Cederroos. Pertarungan berlangsung di New York City, Sabtu malam, 30 April 2022.
“Saya tidak bisa mengeluarkannya (KO) tetapi saya sudah mengalahkannya,” komentar Crews-Dezurn, setelah kemenangannya.
Crews-Dezurn sekarang menjadi juara dunia tak terbantahkan era empat sabuk. Dia mengoleksi sabuk WBA, WBC, IBF, WBO.
Sepanjang pertarungan 10 ronde melawan Cederroos, Crews-Dezurn hanya kehilangan satu ronde di dua hakim yang memberikan nilai 99-91 dan 99-91. Satu hakim lainnya memeberikan nilai 97-93. Semua untuk Crews-Dezurn, yang kini meningkat 8 menang, 1 kalah, 1 no contest. Satu-satunya kekalahan Cews-Dezurn datang dari Claressa Shields di permulaan karir pronya.
Shields sekarang menyandang gelar juara dunia kelas menengah untuk versi WBA, WBC, IBF, WBF.
Jika Shields ingin kembali ke kelas menengah super, maka Crews-Dezurn mempunyai kesempatan untuk menebus kekalahan lama. Crews-Dezurn sudah ingin pertarungan itu dapat terwujud. Shield yang belum terkalahkan 12-0, 2 KO, sudah pernah menyandang gelar juara dunia kelas menengah super untuk versi WBC dan IBF. Shields berusia 27 tahun dan lebih muda 7 tahun dari Crews-Dezurn.
KEJUARAAN DUNIA CREWS-DEZURN
1. Rebut gelar lowong WBC kelas menengah super, menang angka atas Maricela Cornejo, di Hard Rock Hotel and Casino, Paradise, Nevada, 13 Agustus 2018.
2. Pertahankan gelar WBC dan merebut gelar lowong WBO kelas menengah super, menang angka dalam pertandingan ulang atas Maricela Cornejo di Carson, California, 14 September 2019.
3. No contest, Crews-Dezurn bertanding 10 ronde dan kalah split melawan Alejandra Jimenez di San Antonio, Texas, 11 Januari 2020.
Tanggal 10 Februari 2020, Jimenez dinyatakan gagal drug test. Pertandingan dinyatakan no contest. Maret 2020, WBO melucuti sabuk juara Jimenez. Tiga bulan kemudian, WBC mengikuti mencabut gelar Jimenez. Gelar WBO dan WBC dikembalikan ke tangan Crews-Dezurn.
4. Juara tak terbantahkan era empat sabuk (WBA,WBC, IBF, WBO), menang angka 10 ronde atas Elin Cederroos (Swedia) di Madison Square Garden, New York City, 30 April 2022.
TENTENG CREWS-DEZURN
Nama: Franchon Crews-Dezurn.
Kebangsaan: Amerika Serikat.
Lahir: Virginia Beach, Virginia, 13 Juni 1987.
Usia: 34 tahun.
Status: Juara dunia WBC, WBO, WBA, IBF kelas menengah super 76.204 kilogram.
Tinggi: 173sentimeter.
Jangkauan: 183 sentimeter.
Naik ring: 10.
Menang: 8 (2 dengan KO).
Kalah: 1.
No contests: 1.
Bertinju: Orthodox. (finon manullang / foto: ed mulholland)