Hasil Partai Tambahan Raymond Muratalla versus Andy Cruz

MURATALLA VS CRUZ MATCHROOM BOXING

Rondeaktual.com

Tempat: Fontainebleau Las Vegas, Las Vegas, Nevada, Amerika Serikat.

Waktu: Sabtu malam, 24 Januari 2026, atau Minggu pagi WIB.

Advertisement

Pengawas: Nevada Athletic Commission.

Promotor: Eddie Hearn dari Matchroom Boxing.

Matchmaker: Kevin Rooney Jr.

Advertisement

  • Gelar IBF kelas ringan 12 ronde x 3 menit: Juara Raymond Muratalla [Amerika Serikat] melawan penantang Andy Cruz [Kuba], belum berlangsung.
  • Gelar WBC USA kelas berat ringan 10 ronde x 3 menit: Khalil Coe [11-1-1, 8 KO] mendapat kemenangan majority decision atas Jesse Hart [31-4-0, 25 KO]. Hakim Patricia Morse Jarman memberikan 94-94, David Sutherland 95-93, dan Eric Cheek 96-92. Bagi Coe, petinju kelas berat ringan asal New Jersey, pertandingan ini penuh tantangan ketika ia kedapatan over weight. Coe harus membayar denda hingga $30.000, yang diberikan kepada lawannya Hart. Begitulah tinju pro, boleh over weight tapi harus bayar.
  • Kelas menengah 10 ronde x 3 menit: Mantan juara dunia kelas menengah yunior Israil Madrimov [11-2-1] mengalahkan Luis David Salazar [20-2-0]. Tiga kertas nilai semua untuk kemenangan Madrimov; 99-91, 99-91, 99-91.
  • Kelas menengah yunior 6 ronde x 3 menit: Petinju AS peraih medali perunggu kelas welter Olimpiade Paris 2024 Omari “Banger” Jones [5-0-0, 4 KO] menang mutlak atas Jerome “Thoroughbred” Baxter [7-1-0, 3 KO]. Jones maju dengan pertandingan penuh perjuangan dan menjatuhkan lawan melalui pukulan kiri. Baxter pantang mundur dan menunjukkan ketabahan dan dagunya sepanjang sisa perjalanan. Ia berhasil meredam semua pukulan Jones.
  • Kelas ringan yunior 6 ronde x 3 menit: Kidal Zaquin Moses [6-0, 3 KO] mengalahkan Leandro Medina [7-3, 4 KO] dengan skor 60-53, 60-53, 60-53. Moses adalah sepupu juara dunia Shakur Stevenson yang hadir pada malam pertandingan, menurut Fightnews.