Jelang Unifikasi Kelas Menengah: Shields Tegang, Hammer Senyum Cantik

11 SHIELDS HAMMER STEPHANIE TRAPP
Dua juara dunia kelas menengah samaa-sama belum terkalahkan; Claressa Shields dan Christina Hammer. (Foto: SAtephanie Trapp)
11 SHIELDS HAMMER STEPHANIE TRAPP
Dua juara dunia kelas menengah sama-sama belum terkalahkan; Claressa Shields dan Christina Hammer. (Foto: Stephanie Trapp)

Rondeaktual.com, Atlantic City – Dua juara dunia kelas menengah yang belum terkalahkan, Claressa Shields (Amerika Serikat, 24 tahun) dan Christina Hammer (Jerman, 28 tahun) bertatap muka di New York pada hari Rabu waktu setempat. Itu hanya tiga hari sebelum partai yang bisa dibilang paling signifikan dalam sejarah tinju wanita.

Kedua petinju akan bertarung 10 ronde kejuaraan dunia wanita kelas menengah sejati, Showtime langsung dari Boardwalk Hall, Atlantic City, NJ, AS, Sabtu (13/4/2019) atau Minggu pagi menjelang siang WIB.

Dalam pertemuan mereka untuk tujuan promosi, Shields tampak tegang menatap wajah cantik Hammer, wanita kelahiran Kazahstan berkebangsaan Jerman. Hammer menghadapi Shields dengan senyum cantik.

11 SHIELDS STEPHANIE TRAPP
Juara dunia kelas menengah WBA, IBF, WBC. Claressa Shileds. (Foto: Stephanie Trapp)

Shields, dengan rekor 8-0-0, 2 KO, menyandang gelar juara dunia kelas menengah WBA, IBF, WBC.

Hammer, dengan rekor 24-0-0, 11 KO, adalah juara dunia kelas menengah WBC dan WBO.

Pemenangan Shields-Hammer akan menjadi juara dunia kelas menengah WBA, WBC, IBF, WBO. Ini akan menjadi catatan special dalam sejarah tinju.

11 hammer
Juara dunia kelas menengah WBC, WBO. (Foto: Stephanie Trapp)

Tiket dipromosikan oleh Salita Promotions, diberi harga $ 150, $ 100, $ 55 dan $ 35. Tiket dapat dibeli melalui Ticketmaster dan di boardwalkhall.com. (rondeaktual.com / fightnews.com / boxingscene.com / finon)