Rondeaktual.com – Pertandingan final tinju amatir sekaligus pemilihan petinju terbaik [hadiah Rp 5.000.000], petinju harapan [Rp2.500.000], dan petinju favorit [Rp2.500.000] akan berlangsung di dalam sasana tinju HS Boxing Camp Ciseeng, Bogor, Jawa Barat, Sabtu siang, 15 November 2025. Tinju Piala Kapolres Bogor untuk mengurangi tawuran dan kenakalan remaja.
“Lonceng pertama akan terdengar pada pukul satu siang. Banyak pertandingan dan pembagian medali kepada pemenang,” kata Panitia Bidang Komputer Balqis Redtebuan.
Tinju Piala Kapolres Bogor setiap hari menggunakan empat CCTV.
Pernyataan Sekjen Perbati, Hengky Silatang
Sementara, sejumlah peserta [etlet dan pelatih] sudah menggantungkan angan-angannya agar terpilih menjadi petinju terbaik sekaligus membawa pulang uang Rp 5 juta.
Baca Juga
Advertisement
“Siapa pun yang bertanding, dia akan dinilai dengan jujur. Itu jaminan dari saya,” kata Sekjen Pengurus Besar Tinju Indonesia [Perbati] Hengky Silatang. “Di sini tidak ada keberpihakan. Mau dari mana petinju yang bertanding, kalau kalah ya kalah. Wasit/hakim yang bertugas jujur dan tegas. Kalau dia terpilih yang terbaik, ya harus diakui,” tegasnya di dalam ring.
Pemegang medali emas kelas bulu PON Aceh-Sumatera Utara 2024 Ratnasari Devi akan bertanding di final melawan pemegang medali perak kelas ringan PON 2024 Nurul Nukuhehe.
Partai Final, Sabtu, 15 November
- Kelas bantam dewasa: Sudut merah Hendrik Ampage [HS Boxing Camp] melawan Iqbal Pratama [JGTS Boxing Camp].
- Kelas bulu dewasa: Sudut merah Ade JK [HWK Cigombong Bogor] melawan Aldoms Suguro [HS Boxing Camp].
- Kelas ringan dewasa: Mario Namah [KBS Boxing Camp] melawan Zulfikar [BH Boxing Camp].
- Kelas welter dewasa: Sudut merah Ismatullah [All Out Boxing Camp] melawan Arnanda R [KPG Boxing Camp].
- Kelas menengah ringan dewasa : Sudut merah [nama lawan tidak disampaikan] melawan Brigadir Polisi Dua Fido Masoara [HS Boxing Camp Ciseeng].
- Kelas penjelajah dewasa: Sudut merah Sahir Abdullah [PPOP Provinsi DKI Jakarta] melawan Alfian Nugroho [Polis Boxing Camp].
- Kelas berat ringan dewasa: Sudut merah Robby Simanjuntak [BFFC Boxing Camp] melawan Claudius Karana [ESTC Boxing Camp].
- Kelas berat dewasa: Sudut merah Afda Shakil [All Out Boxing] melawan Muhammad Iwa [HS Boxing Camp].
- Kelas bulu dewasa putri: Sudut merah Ratnasari Devi [HS Boxing Camp Ciseeng] melawan Nurul Nukuhehe [HS Boxing Camp Ciseeng].
- Kelas ringan dewasa putri: Sudut merah Lindasari Langi [HS Boxing Camp] melawan Sindy Muhammad Zen [HS Boxing Camp].
Final hari Sabtu juga menandingkan partai muda [junior], remaja [youth], putra dan putri. Pertandingan diperkirakan tutup sebelum pukul 18.00.
Baca Juga
Advertisement