Rondeaktual.com – Mantan juara dunia WBO kelas ringan yunior dan seorang kidal, Jamel Herring, 39 tahun, ditangkap pekan lalu di Ohio atas dugaan pelanggaran ringan kekerasan dalam rumah tangga dan penyerangan, menurut catatan pengadilan.
Herring ditahan di Penjara Warren County di Ohio dan sedang menunggu dakwaan. Jaminannya ditetapkan sebesar $50.000 untuk tuduhan penyerangan dan $75.000 untuk tuduhan kekerasan dalam rumah tangga. Sidang pengadilan Herring berikutnya dijadwalkan pada tanggal 21 Januari.
Herring adalah mantan Marinir yang bertarung di bawah bendera Top Rank Promotions di ESPN selama bertahun-tahun sebelum pensiun.
Baca Juga
Advertisement
Herring merebut gelar WBO kelas ringan yunior melalui unanimous decision dua belas ronde melawan petinju Jepang, Masayuki Ito di Florida, 25 Mei 2019.
Setelah tiga kali mempertahankan gelar WBO, Herring kehilangan gelar menyusul kekalahan TKO-10 melawan petinju AS, Shakur Stevenson di Atlanta, 23 Oktober 2021.
Herring terakhir bertanding dan kalah SD-10 melawan Jackson Jon England di Adelide, 3 April 2024, untuk gelar kosong WBO Global kelas ringan yunior.
Baca Juga
Advertisement
Herring menutup karier profesionalnya dengan menang-kalah 25-4 (12 KO). Di usianya yang sudah 39 tahun, ia harus menyelesaikan masalahnya. (Sumber ESPN Boxing, BoxRec)
Tinggalkan Komentar..